Berita hari ini Rambu Rambu Penyusunan RPP (Dr. Nasir., S.Pd., M.Pd.)

SUMBER ACUAN
  1. Permendikbud No. 65 Tahun 2013 ttg Standar Proses Pendidikan
  2. Permendikbud No. 66 Tahun 2013 ttg Standar Penilaian Pendidikan
  3. Permendikbud No. 81A Tahun 2013 ttg Implementasi Kurikulum
  4. Model-model  RPP yg dikembangkan Direktorat terkait
Berita hari ini Rambu Rambu Penyusunan RPP (Dr. Nasir., S.Pd., M.Pd.)

PEDOMAN IMPLEMENTASI KURIKULUM 2013
(Permendikbud No. 81A Th 2013)
  • Pedoman Penyusunan dan Pengelolaan KTSP
  • Pedoman Pengembangan Muatan Lokal
  • Pedoman Kegiatan Ekstra Kurikuler
  • Pedoman Umum Pembelajaran
  • Konsep dan Strategi Pembelajaran
  • Konsep dan Strategi Penerapan SKS
  • Konsep dan Strategi Penilaian Hasil Belajar
  • Konsep dan Strategi Layanan Bimbingan dan Konseling
  • Pedoman Evaluasi Kurikulum 

KONSEP & STRATEGI PEMBELAJARAN  

Pandangan Tentang Pembelajaran
  • Pembelajaran merupakan proses pendidikan yg memberikan kesempatan kpd peserta didik utk mengembangkan potensi mereka dalam sikap,  pengetahuan, dan keterampilan yg diperlukan utk hidup, utk bermasyarakat, berbangsa, serta berkontribusi pada kesejahteraan umat manusia. (Karena itu, kegiatan pembelajaran diarahkan utk. memberdayakan semua potensi peserta didik menjadi kompetensi yang diharapkan.)
  • Kurikulum 2013 menganut pandangan dasar bahwa pengetahuan tdk dapat dipindahkan begitu saja dari guru ke peserta didik.
  • Peserta didik adalah subjek yg memiliki kemampuan utk secara aktif mencari, mengolah, mengkonstruksi, dan menggunakan pengetahuan. 
  • Pembelajaran harus berkenaan dg. kesempatan yg diberikan kpd. peserta didik utk mengkonstruksi pengetahuan dalam proses kognitifnya.
Pengembangan K-13 
Kurikulum 2013 mengembangkan dua modus proses pembelajaran yaitu;
  • Proses pembelajaran langsungproses 
  • Pembelajaran tidak langsung
PEMBELAJARAN LANGSUNG 
Proses pendidikan dimana peserta didik mengembangkan pengetahuan, kemampuan berpikir dan keterampilan psikomotorik melalui interaksi langsung dengan sumber belajar yang dirancang dalam silabus dan RPP berupa kegiatan-kegiatan pembelajaran.

Dalam pembelajaran langsung peserta didik melakukan kegiatan belajar:
  1. Mengamati;
  2. Menanya;
  3. Mengumpulkan informasi;
  4. Mengasosiasi atau menganalisis; dan
  5. Mengkomunikasikan apa yang sudah ditemukannya dalam kegiatan analisis. 
Proses pembelajaran langsung menghasilkan pengetahuan dan keterampilan langsung atau yang disebut dengan instructional effect.

PEMBELAJARAN TIDAK LANGSUNG
  • adalah proses pendidikan yg terjadi selama proses pembelajaran langsung tetapi tidak dirancang dalam kegiatan khusus.
  • Pembelajaran tidak langsung berkenaan dengan pengembangan nilai dan sikap.
  • Pengembangan sikap sebagai proses pengembangan moral dan perilaku dilakukan oleh seluruh mata pelajaran, dan dalam setiap kegiatan yg terjadi di kelas, sekolah, dan masyarakat.
  • Dalam proses pembelajaran Kur 2013, semua kegiatan yg terjadi selama belajar di sekolah dan di luar dalam kegiatan kokurikuler dan ekstrakurikuler terjadi proses pembelajaran untuk mengembangkan moral dan perilaku yang terkait dengan sikap. 
  • Baik pembelajaran langsung maupun pembelajaran tidak langsung terjadi secara terintegrasi dan tidak terpisah

HAKIKAT RPP
adalah rencana pembelajaran yang dikembangkan secara rinci dari suatu materi pokok atau tema tertentu yang mengacu pada silabus.


Prinsip Pengembangan RPP  
  • RPP disusun guru sbg. terjemahan dari ide kurikulum dan berdasarkan silabus yang telah dikembangkan di tingkat nasional ke dalam bentuk rancangan proses pembelajaran untuk direalisasikan dalam pembelajaran.
  • RPP dikembangkan guru dg. menyesuaikan apa yg dinyatakan dlm. silabus dg. kondisi di satuan pendidikan
  • Mendorong partisipasi aktif peserta didik
  • Proses pembelajaran dlm RPP dirancang dg berpusat pd peserta didik utk mengembangkan motivasi, minat, rasa ingin tahu, kreativitas, inisiatif, inspirasi, kemandirian, semangat belajar, keterampilan belajar dan kebiasaan belajar.
  • Mengembangkan budaya membaca dan menulis 
  • Proses pembelajaran dlm RPP dirancang utk mengembangkan kegemaran membaca, pemahaman beragam bacaan, dan berekspresi dlm berbagai bentuk tulisan. 
  • Memberikan umpan balik dan tindak lanjut
  • RPP memuat rancangan program pemberian umpan balik positif, penguatan, pengayaan, dan remedi. 
  • RPP disusun dengan memperhatikan keterkaitan dan keterpaduan antara KI dan KD, materi pembelajaran, kegiatan pembelajaran, penilaian, dan sumber belajar dalam satu keutuhan pengalaman belajar. 
  • RPP disusun dengan mengakomodasikan pembelajaran tematik, keterpaduan lintas mata pelajaran untuk sikap dan keterampilan, dan keragaman budaya.
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)
  1. RPP dikembangkan dari silabus untuk mengarahkan kegiatan pembelajaran peserta didik dalam upaya mencapai KD.
  2. Setiap guru pada satuan pendidikan berkewajiban menyusun RPP secara lengkap dan sistematis.
  3. RPP disusun berdasarkan KD/Sub Tema yang dapat dilaksanakan dalam satu kali pertemuan atau lebih.
  4. Guru merancang penggalan RPP untuk setiap pertemuan yang disesuaikan dengan penjadwalan di satuan pendidikan.
Komponen RPP ( Standar Proses No 65 Th 2013)
  • Identitas Sekolah
  • Identitas mata pelajaran
  • Kelas/ semester
  • Materi Pokok
  • Alokasi Waktu
  • Tujuan pembelajaran
  • Kompetensi dasar dan
  • Indikator Pencapaian Kompetensi
    • KD  - KI 1
    • KD – KI 2
    • KD – KI 3
    • Indikator ....
    • Indikator ....
    • KD – KI 4
    • Indikator...
    • Indikator ...
  • Materi Pembelajaran
  • Metode pembelajaran
  • Media Pembelajaran
  • Sumber belajar
  • Langkah-langkah Pembelajaran
  • Penilaian hasil Pembelajaran
Prinsip Penyusunan RPP
  1. Memperhatikan perbedaan individu peserta didik.
  2. Mendorong partisipasi aktif peserta didik.
  3. Berpusat pada peserta didik.
  4. Mengembangkan budaya membaca dan menulis.
  5. Memberikan umpan balik dan tindak lanjut.
  6. Mengakomodasi pada keterkaitan dan keterpaduan KD, Keterkaitan dan keterpaduan materi pembelajaran, kegiatan pembelajaran, indikator pencapaian kompetensi, penilaian, dan sumber belajar dalam satu keutuhan pengalaman belajar.
  7. Mengakomodasi pembelajaran tematik-terpadu, keterpaduan lintas mata pelajaran, lintas aspek belajar, dan keragaman budaya.
  8. Menerapkan teknologi informasi dan komunikasi. 
Langkah Penyusunan RPP 

1. Kegiatan Pendahuluan
  • Orientasi
    • Memusatkan perhatian peserta didik pada materi yang akan dibelajarkan, dengan cara menunjukkan benda yang menarik, memberikan illustrasi, membaca berita di surat kabar, menampilkan slide animasi, fenomena alam, fenomena sosial, atau lainnya.
  • Apersepsi
    • Memberikan persepsi awal kepada peserta didik tentang materi yang akan diajarkan.

  • Motivasi
    • Guru memberikan gambaran manfaat mempelajari materi yang akan diajarkan
  • Pemberian Acuan
    • Berkaitan dengan kajian ilmu yang akan dipelajari.
    • Acuan dapat berupa penjelasan materi pokok dan uraian materi pelajaran secara garis besar.
    • Pembagian kelompok belajar.
    • Penjelasan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar (sesuai dengan rencana langkah-langkah pembelajaran).
2. Kegiatan Inti
  • Menggunakan model pembelajaran, metode pembelajaran, media pembelajaran, dan sumber belajar yang disesuaikan dengan karakteristik peserta didik dan mata pelajaran.
  •  Menggunakan pendekatan tematik dan/atau tematik terpadu dan/atau saintifik dan/atau inkuiri dan penyingkapan (discovery) dan/ atau pembelajaran   yang menghasilkan karya berbasis pemecahan masalah (project based learning ) disesuaikan dengan karakteristik kompetensi dan jenjang pendidikan.
  • Memuat pengembangan   sikap, pengetahuan dan keterampilan yang terinntegrasi pada pembelajaran.
Kegiatan Penutup
  • Seluruh rangkaian aktivitas pembelajaran dan hasil-hasil yang diperoleh untuk selanjutnya secara bersama menemukan manfaat langsung maupun tidak langsung dari hasil pembelajaran yang telah berlangsung;
  • Memberikan umpan balik terhadap proses dan hasil pembelajaran;
  • Melakukan kegiatan tindak lanjut dalam bentuk pemberian tugas, baik tugas individual maupun kelompok; dan
  • menginformasikan rencana kegiatan pembelajaran untuk pertemuan berikutnya.

Belum ada Komentar untuk "Berita hari ini Rambu Rambu Penyusunan RPP (Dr. Nasir., S.Pd., M.Pd.)"

Posting Komentar

Berikanlah Komentar Buat Kami yang Terbaik, Jangan Lupa Bantu Kami Sher Artikel Artikel yang ada di kurikulumpendidikan.net
Terimakasih, Sukses Buat Bapak Ibu Guruku Tercinta

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel