Panduan Buku Ekstrakurikuler Pendidikan Kepramukaan Wajib Di Sekolah Dasar

Panduan Buku  Ekstrakurikuler Pendidikan Kepramukaan Wajib  Di Sekolah Dasar, agar bisa mendapatkan ilustrasi gambar Ekstrakurikuler Pendidikan Kepramukaan Wajib  secara jelas dan nyata supaya bisa dilaksanakan dengan benar oleh paraguru pemangku pendidikan, untuk unsur Dinas Pendidikan, Kepala Sekolah, Guru, dan Tenaga Kependidikan yang melaksanakannya untuk memberikan rujukan  yang jelas dan mudah dilaksanakan merupakan rujukan bagi pelaksana Ekstrakurikuler Pendidikan  Kepramukaan Wajib.

Panduan Buku  Ekstrakurikuler Pendidikan Kepramukaan Wajib  Di Sekolah Dasar

Di Panduan Buku  Ekstrakurikuler Pendidikan Kepramukaan Wajib  Di Sekolah Dasar, hanya bentuk  Blok dan pelaksanaan yang dikembangkan dengan terperinci diantaranya contoh-contohnya. Guna melaksanakan pola Reguler, terdapat pedoman Panduan Penerapan tersendiri yang khusus membahas kepramukaan di Gugus Depan jenjang sekolah dasar dan pelaksanaan pendidikan kepramukaan yang sesuai dengan tatatertib Gerakan Pramuka di Indonesia.

Sejak dilaksanakan  Ekstrakurikuler Pendidikan Kepramukaan Wajib di Jenjang  Sekolah Dasar dan Menengah memiliki macam macam permasalahan dalam pelaksanaannya. Hal ini secara umum disebabkan oleh kesalahan Persepsi pengelola di jenjang satuan pendidikan dalam menelaah isi Permendikbud Nomor 63 tahun 2014 tentang Pendidikan Kepramukaan sebagai Ekstrakurikuler Wajib pada Pendidikan Dasar dan Menengah.

Persepsi yang dimaksud antara lain:
  1. Anggapan yang salah apabila sekolah telah menerapkan salah satu model kegiatan antara blok, aktualisasi, dan reguler dianggap sudah menerapkan Ekstrakurikuler Wajib Pendidikan Kepramukaan. Yang benar adalah sekolah menerapkan ketiga model tersebut.
  2. Anggapan yang salah apabila pembina pramuka menjadi penanggungjawab pelaksanaan secara teknis dalam melaksanakan ekstrakulikuler wajib baik blok, aktualisasi maupun reguler di sekolah, sehingga guru kelas menyerahkan sepenuhnya ke pembina yang bersangkutan. Yang benar adalah guru kelas bertanggungjawab terhadap pelaksanaan secara teknis ekstrakurikuler wajib model blok dan aktualisasi. Sedangkan pembina pramuka hanya bertanggungjawab pada pelaksanaan pendidikan kepramukaan dengan model reguler. Dengan demikian nilai siswa menjadi tanggungjawab guru kelas.
  3. Anggapan yang salah apabila Permendikbud nomor 63 tahun 2014 belum mengatur secara teknis penerapan Ekstrakurikuler Wajib Pendidikan Kepramukaan di sekolah. Yang benar adalah penerapan Ekstrakurikuler Wajib Pendidikan Kepramukaan telah diatur secara teknis melalui tiga model yaitu model blok, aktualisasi dan reguler.
Di pihak lain, yang dikehendaki dalam Permendikbud Nomor 63 tahun 2014 adalah Pendidikan Kepramukaan sebagai tempat penguatan psikologis-sosial- kultural (reinforcement) perwujudan sikap dan keterampilan kurikulum 2013 yang secara psikopedagogis koheren (keterkaitan) dengan pengembangan sikap dan kecakapan kepramukaan. Dengan demikian pencapaian Kompetensi Inti Sikap Spiritual (KI-1), Sikap Sosial (KI-2), dan Keterampilan (KI-4) memperoleh penguatan bermakna (meaningfull learning) melalui fasilitasi sistemik-adaptif pendidikan kepramukaan di lingkungan satuan pendidikan.

Pencapaian kompetensi inti dan kompetensi dasar sebagaimana dimaksud dalam kurikulum 2013 tersebut dapat diwujudkan melalui integrasi kegiatan intrakurikuler, kokurikuler, dan ekstrakurikuler. Melalui kegiatan ekstrakurikuler, peserta didik dapat menemukan dan mengembangkan potensinya, serta memberikan manfaat sosial yang besar dalam mengembangkan kemampuan berkomunikasi dan bekerja sama dengan orang lain. Disamping itu, kegiatan ekstrakurikuler dapat memfasilitasi bakat, minat, dan kreativitas peserta didik yang berbeda-beda.

Untuk mempermudah memahami tentang Panduan Buku  Ekstrakurikuler Pendidikan Kepramukaan Wajib  Di Sekolah Dasar, admin kurikulum memberikan file unduhanya yang mempunyai format pdf, yang tentunya bukan hal asing lagi untuk bapak ibu guru pengajar.

Tujuan saya membagikan file ini untuk mempermudah bapak ibu guru guna pelaksanaan Ekstrakurikuler Pendidikan Kepramukaan Wajib  Di Sekolah Dasar.

Terimakasih sudah berkunjung ke web kurikulumpendidikan.net, mudah mudahan apa yang di sajikan di sini bisa bermanfaat bagi kita semua amin. Untuk filenya bapak ibu guru bisa unduh di sini.

Belum ada Komentar untuk "Panduan Buku Ekstrakurikuler Pendidikan Kepramukaan Wajib Di Sekolah Dasar "

Posting Komentar

Berikanlah Komentar Buat Kami yang Terbaik, Jangan Lupa Bantu Kami Sher Artikel Artikel yang ada di kurikulumpendidikan.net
Terimakasih, Sukses Buat Bapak Ibu Guruku Tercinta

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel